Minggu, 22 September 2013

بِسْــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم


KikiRizki Amalia namanya. Ketika saya tanyakan apa arti dari namanya ia menjawab bahwa arti dari kata “Kiki” adalah seorang anak perempuan, entah dari mana arti tersebut. “Rizki” adalah suatu harapan dari orang tuanya dengan diberikan nama tersebut kehadiran anaknya dapat menambah rizki yang berlimpah, selain itu rizki dimaksutkan bahwa seorang anak adalah salah satu rizki dari Allah S.W.T. yang terakhir adalah “Amalia” sudah pasti nama ini diberikan berharap anaknya kelak menjadi seorang gadis yang tidak pernah lupa untuk beramal. Siswi yang satu ini memang termasuk anak yang dikenal oleh warga sekola SMA Negeri 11 Surabaya. Mengapa ? Tentu karena prestasinya yang gemilang di sekolah. 



Kota Surabaya adalah kota kelahirannya dia adalah orang asli Surabaya, kedua orangtuanya lahir disana. Ia lahir pada tanggal 30 Juni tahun 1996 yang mengartikan bahwa tahun ini umurnya tepat 17 tahun. Kiki tinggal di Kota Surabaya tepatnya di Jalan Kendung RT. 04 RW. 03 Nomer 36. Kiki lahir dalam keluarga yang sederhana yang berisikan 4 orang, yaitu seorang ayah dan ibu serta 2 orang anak Kiki sebagai anak pertama dan satu lagi seorang adik laki-laki.

Dia adalah seorang gadis yang mengenakan kerudung dengan bentuk muka bulat yang mempesona. Hidungnya tidak mancung namun juga tidak pesek. Kedua matanya lebar, beralis tebal, dan memiliki bulu mata yang lebat. Kulitnya berwarna sawo matang seperti orang jawa pada umumnya yang katanya bisa dibilang manis. Pada kulit wajahnya terdapat bercak-bercak merah kecil seperti orang luar negeri. Tubuhnya kecil dan tidak terlalu tinggi. Sopan, lemah lembut, dan seperti yang saya ungkapkan di awal tadi dia adalah anak yang sangat rajin seakan setiap waktu yang ia gunakan adalah untuk membaca buku. Dia juga anak yang sholeha rajin berpuasa sunnah maupun wajib, sholat sunnah maupun wajib. Baik hati mungkin termasuk kelemahannya bagi saya, dia tidak mudah marah pada temannya dia selalu mengalah dalam banyak hal. Kiki adalah tipe orang yang  tidak pilih-pilih teman, tidak kikir apalagi sombong, periang sekali meskipun kadang lama-lama menjadi terlalu mendramatisir mungkin hal ini karena dia suka dengan hal-hal yang berbau korea.Dia juga mengikuti beberapa extrakulikuler di sekolah yaitu angklung, olimpiade matematika, bahkan ia menjadi pengurus inti di extra sie kerohanian islam (SKI) SMA Negeri 11 Surabaya. Seperti anak sekolah pada umumnya Kiki juga selalu menantikan satu hal yang istimewa, yaitu libur sekolah. Saat sepeti itu sering digunakan Kiki untuk merelaxkan dirinya dengan cara mendengarkan musik Korea dan membaca novel. Siswi berbintang cancer ini memulai pendidikannya di TK Nurul Huda dan melanjutkannya di SD Raden Fatah setelah lulus dari SD tersebut ia bersekolah di SMP Negeri 26 Surabaya yang terletak di daerah Banjarsugihan dan sekarang bersekolah di SMA Negeri 11 Surabaya. Dan kelak saat ia lulus SMA ia ingin melanjutkan pendidikannya di Universitas Airlangga setelah itu dapat mewujudkan impiannya menjadi seorang menteri pendidikan atau seorang ilmuan. Kiki bukanlah sesorang yang mengikuti berbagai jejaring sosial online namun dia sangat sering online di google untuk sekedar browsing

By : 12 05 22 13 14

0 komentar:

Posting Komentar